Langsung ke konten utama

persoalan-persoalan di perbatasan di negara lain

Memahami Indonesia yang ‘Asing’: Realitas Sosial-Budaya di Wilayah Perbatasan Indonesia-Malaysia

Perbatasan negara kerap dibayangkan sebagai kumpulan-kumpulan garis-garis imajiner di atas peta yang dianggap sakral, baku dan memiliki kekuatan legal-formal untuk memisahkan kedaulatan teritorial, politis, ekonomi dan hukum yang membedakan negara satu dari yang lainnya. Secara budaya, garis perbatasan dianggap pembeda identitas nasional masyarakat negara yang satu dari yang lainnya. Indonesia adalah salah satu negara yang memiliki perbatasan internasional terbanyak di Asia Tenggara

Sebagian besar wilayah-wilayah perbatasan ini berada dalam posisi periferal yang jauh dari pusat negara, di mana realita realita perbatasan masih terasa asing dan sulit dibayangkan oleh publik awam. Studi-studi sosial di wilayah perbatasan Indonesia baru dimulai sejak akhir 1990-an. Selain tergolong baru, tulisan-tulisan umum maupun akademik oleh para peneliti lokal sering terbentur oleh birokrasi maupun keterbatasan unit analisis (‘negara’) sehingga pemahaman tentang wilayah perbatasan hanya diperoleh secara parsial dari sisi teritorial Indonesia sehingga seringkali gagal dalam memahami wilayah perbatasan sebagai bagian integral, secara sosial maupun historis, dari wilayah negara tetangga.

Proses terbentuknya negara-bangsa (nation-state) di Asia Tenggara adalah konsekuensi dari pembagian teritori wilayah di masa kolonial. Para penguasa kolonial membagi Asia Tenggara antara abad 19-20 berdasarkan kepentingan ekonomi-politik mereka. Ini semua diratifikasi jauh di London atau pun Den Haag, tanpa sepengetahuan para subyek-subyek jajahan mereka. Dengan kata lain, pertimbangan kultural, agama, linguistik, pola mobilitas maupun formasi-formasi hubungan sosial maupun jaringan perdagangan tradisional tidak pernah menjadi dasar bagi penentuan batas negara. Batas-batas negara Asia Tenggara dewasa ini tidak pernah dapat berpotongan dengan batas-batas kultural secara persis.

Karena wilayah perbatasan Indonesia – Malaysia dari sudut kepentingan negara sering dilihat sebagai titik persinggungan antara kepentingan kedaulatan nasional dan negara tetangga, ia sering dianggap sebagai sebuah wilayah yang ‘rawan’, sebuah frontier yang harus dijaga dari ancaman luar – sebuah peninggalan historis dari masa Konfrontasi (1963-66). Mobilitas lintas-negara yang kerap dilakukan komunitas-komunitas di perbatasan sering ditafsirkan sebagai gejala yang menyimpang, sebagai tanda ‘lunturnya rasa nasionalisme’. (cf. Bappenas 2004)

Publik dan media massa pun cenderung memperhatikan wilayah perbatasan dari persoalan illegal logging, human trafficking maupun ‘penyerobotan wilayah’ – dan ini sering melahirkan persepsi bahwa wilayah perbatasan adalah rawan dan rentan terhadap konflik dan pelanggaran hukum tanpa memperhatikan persoalan-persoalan penting yang lain. Sebagai akibatnya, wilayah perbatasan selalu didefinisikan dan dipahami secara hitam putih dengan cap negatif. Ini hanya merupakan satu sisi dari realita perbatasan yang jauh lebih kompleks dan berwarna.

Narasi negara ini sering mengaburkan fakta bahwa Indonesia sesungguhnya terbentuk secara historis oleh keanekaragaman kultural dalam bentuk pertemuan berbagai proses sosial, identitas etnis, ekonomi, politik maupun pengalaman kolonialisasi yang telah terjadi dalam ruang wilayah yang jauh lebih luas dari batas wilayah negara Republik Indonesia yang kita kenal sekarang ini.

Komunitas-komunitas di perbatasan memiliki pemahaman dan konsepsi teritorial yang berbeda maupun sikap pragmatis-rasional, yang sering dianggap tidak kompatibel dengan konsepsi teritorial maupun kewarganegaraan yang dianut oleh negara.

Adapun tujuan dari rangkuman kuliah ini adalah untuk mencari berbagai alternatif pendekatan dalam ilmu-ilmu sosial, humaniora, maupun governance dalam mengkaji dan memahami wilayah perbatasan Indonesia – Malaysia. Pedekatan pendekatan baru diharapkan bisa memperkaya rekomendasi bagi para pembuat kebijakan yang tepat untuk wilayah wilayah perbatasan.

sumber : http://fkai.org/2009/03/04/memahami-indonesia-yang-%E2%80%98asing%E2%80%99-realitas-sosial-budaya-di-wilayah-perbatasan-indonesia-malaysia/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

USAHA KERAJINAN KAOS KAKI

Saat liburan menjelang lebaran, setiap orang sibuk dengan segala hal mengenai perlengkapan lebaran hingga perlengkapan menjelang masuk sekolah. Salah satu hal yang dibutuhkan saat memasuki tahun ajaran baru adalah kaos kaki dan itu mudah ditemui di daerah sekitar rumah saya tepatnya di daerah Ciawi, kota Bogor. Disana terdapat dua usaha kerajinan kaos kaki yang memproduksi sebagian besar kebutuhan kaos kaki di kota saya. Salah satu dari usaha kaos kaki tersebut adalah usaha milik Pak Nana dan Pak Azan. Saat liburan dan setelah lebaran, saya sempat mengantar beberapa saudara saya untuk membeli kaos kaki di tempat usaha tersebut. Yang pertama adalah mengantar saudara saya ke tempat usaha kerajinan kaos kaki milik Pak Azan. Sambil bersilahturahmi dengan keluarga Pak Azan, kami sempat berbincang dengan istri pak Azan mengenai usaha kaos kaki yang di jalani oleh Pak Azan selama ini. Pak Azan sudah mendirikan usahanya sekitar 8 tahun. Dimulai dengan bekerja ditempat industri kaos kaki lain d...

Loyalitas saya terhadap produk Citra

Belakangan ini produk yang sering saya pakai adalah produk lotoin dari Citra. Dan dari berbagai macam jenis hand and body lotion dari produk citra yang saya kenakan salah satunya adalah Citra Bubuk Mutiara, karena bahan alaminya akan mencegah bagian kulit yang menghitam serta membuat kulit putih merata. Dan menurut hasil kajian kajian di Cina telah membuktikan bahwa Serbuk Mutiara dapat meningkatkan aktivitas superoksida dismustase (SOD) yaitu enzim antioksida yang melambatkan pembentukan melanin serta mengurangi pigmentasi, bintik hitam serta noda-noda pada kulit. Selama saya mengenakan produk itu, hasil yang cukup saya peroleh memang menjaga kelembaban kulit saya. Namun dikarenakan pemakaian saya yang tidak begitu teratur memang belum terlihat hasil yang lebik baik. Namun saya suka sekali wangi yang dihasilkannya tahan lama dan harum aromatherapy. Apalagi mengandung bubuk-bubuk mutiara yang terlihat di bawah sinar matahari dan tidak lengket ditangan. Manfaat terbesar lainnya adalah m...

Proses pengenalan kebutuhan sebelum terjadi pembelian

Selama ini, Saya sering mengkonsumsi minuman kaleng produk Sosro yang bernama "Fruit Tea" rasa Anggur. Alasan Saya mengkonsumsi minuman tersebut karena rasa dan komposisinya tidak terlalu berlebihan dan baik di konsumsi oleh siapa pun. Dengan rasa buah-buahan atau dengan berbagai macam kombinasi rasa buah dengan teh tanpa soda membuat Saya menyukai minuman tersebut karena menyegarkan dan dapat menghilangkan rasa dahaga. Saya mengenal produk minuman kaleng tersebut dari sebuah iklan di televisi dan pamflet reklame iklan di jalan. Dan karena kemasannya menarik dengan berbagai macam warna maka Saya dapat dengan mudah menemukannya di Supermarket bahkan Minimarket dimana saja. Menurut Saya iklan sangat berperan penting terhadap pengenalan produk, karena konsumen dapat mengenal dan mengingat pesan-pesan dari iklan itu dan dapat mengajak konsumen untuk mengkonsumsi minuman tersebut. Selain iklan, kemasan juga sangat berperan penting dalam proses pengenalan sebelum pembelian dikarena...